Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Depok Jawa Barat terus melakukan berbagai terobosan dengan mengembangkan aplikasi Depok Single Window (DSW) untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dalam satu aplikasi.
Kepala Diskominfo Kota Depok, Manto di Depok, Jumat mengatakan pihaknya terus berupaya melakukan pengembangan terhadap aplikasi DSW yang telah dibentuk sejak 2017
Ia menjelaskan beberapa pengembangan yang telah dan terus dilakukan di antaranya, One Stop Service yaitu menjadikan DSW sebagai satu-satunya layanan mobile tunggal untuk publik maupun Aparatur Sipil Negara (ASN) Kota Depok.
Kemudian, Citizen Design Services yaitu, melayani kebutuhan masyarakat sejak lahir hingga tutup usia.
Selain itu ada juga ada Teman Kerja untuk memfasilitasi peningkatan kinerja dan kebutuhan pegawai dari Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) hingga pensiun. Lalu, Single Government Platform, yaitu fitur yang berkembang sesuai kebutuhan masyarakat dengan penyedia layanan.
Selanjutnya pihaknya akan melakukan Open Application Programming Interface (API), yaitu sistem yang memungkinkan pengembang untuk mengintegrasikan beberapa platform ke dalam satu aplikasi yaitu DSW.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2023