Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar Dave Laksono mengingatkan para kadernya agar jangan bertentangan dengan kebijakan yang ditetapkan partai.

"Jangan ada siapa pun yang membawa nama partai untuk kepentingan dan sikap politik pribadi, apalagi bila bertentangan dengan kebijakan partai," katanya dihubungi di Jakarta, Minggu malam.

Hal itu disampaikan Dave terkait sejumlah orang yang mengaku kader Golkar dan bergabung dalam deklarasi kelompok relawan calon presiden (capres) Anies Baswedan.

Dave menegaskan sejumlah kader Golkar yang ikut kelompok itu tidak merepresentasikan partai. Partai Golkar hingga kini belum mengumumkan dukungan kepada capres.

"Bila mana ada kader yang melenceng dari kebijakan partai itu adalah perlawanan akan sikap partai dan itu adalah pembangkangan," katanya menegaskan.

Sebelumnya, Koordinator Nasional Relawan Go-Anies Sirajuddin Abdul Wahab menyatakan pendirian Go-Anies tidak terlepas dari Partai Golkar.

Ia mengutip survei yang menyebut sebagian besar pendukung Anies merupakan pemilih Partai Golkar pada Pemilu 2019. Bahkan, dalam pembacaan ikrar dukungan itu, sejumlah politisi dan mantan politisi Partai Golkar hadir, di antaranya Sofhian Mile dan Andi Sinulingga.
Tak Sembrono

Sebslumnya Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan partainya mengikuti arahan Presiden Joko Widodo agar penetapan calon presiden dan calon wakil presiden tidak terburu-buru dan sembrono.
 
"Kan Presiden bilang hati-hati, jangan sembrono, jangan emosi, ini emosinya biar turun tidak sembrono, kita pilih yang tepat," kata Airlangga saat penyerahan mobil listrik kepada 37 ketua DPD Golkar di Kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta, Sabtu.
 
Oleh karena itu, Golkar bersama partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB), yakni PAN dan PPP akan mencari sosok kandidat yang tepat dan tidak sembarangan.
 
Menurut dia, dengan pemberian mobil listrik itu akan memberikan semangat bagi kader Golkar di daerah untuk memenangi Pemilu 2024.
 
"Ini memanaskan mesin Partai Golkar, tapi mesinnya 'silent' (diam). Jadi enggak ada yang lihat, tahu-tahu kita sudah di depan," tuturnya.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Dave Laksono ingatkan kader Golkar jangan bertentangan dengan partai

Pewarta: Fauzi

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2022