Warga Kota Cirebon, Jawa Barat, melaksanakan Shalat Gaib bagi putra sulung Gubernur Jabar Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, yang hilang terbawa arus di Sungai Aare, Swiss.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh kaum Muslim di Kota Cirebon, yang sudah melaksanakan Shalat Gaib bagi Eril," kata Sekretaris Daerah Kota Cirebon Agus Mulyadi di Cirebon, Jumat.
Pelaksanaan Shalat Gaib bagi Eril, dilakukan masyarakat Kota Cirebon di beberapa Masjid yang berada di daerah itu setelah imbauan dari Majelis Ulama Indonesia Jawa Barat.
Baca juga: Gegesik Kreatif Festival Cirebon digelar untuk hidupkan kesenian
Untuk Shalat Ghaib di Masjid Raya At-Taqwa Kota Cirebon, diikuti oleh ribuan warga setelah pelaksanaan Shalat Jumat.
Agus berharap dengan banyaknya doa dari masyarakat, Eril bisa diterima iman, Islam dan amalnya, mengingat yang bersangkutan juga akan menuntut ilmu.
"Kami sekali lagi mengucapkan terima kasih dan mohon doanya agar ananda Eril diterima iman Islamnya. Dan mudah-mudahan keluarga yang ditinggalkan juga diberikan ketabahan," ujarnya.
Sementara Ketua At-Taqwa Center Ahmad Yani menyatakan banyaknya jamaah yang mengikuti pelaksanaan Shalat Ghaib bagi Eril, menunjukkan yang bersangkutan diharapkan husnul khatimah.
Baca juga: Polisi Kota Cirebon bekuk pencuri yang menyamar kenakan mukena dan masker
"Apalagi yang bersangkutan meninggal akan menuntut ilmu," katanya.
Shalat Gaib yang dilakukan oleh masyarakat juga merupakan salah satu tuntunan agama, dan menjadi salah satu kewajiban bagi sesama Muslim.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2022
"Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh kaum Muslim di Kota Cirebon, yang sudah melaksanakan Shalat Gaib bagi Eril," kata Sekretaris Daerah Kota Cirebon Agus Mulyadi di Cirebon, Jumat.
Pelaksanaan Shalat Gaib bagi Eril, dilakukan masyarakat Kota Cirebon di beberapa Masjid yang berada di daerah itu setelah imbauan dari Majelis Ulama Indonesia Jawa Barat.
Baca juga: Gegesik Kreatif Festival Cirebon digelar untuk hidupkan kesenian
Untuk Shalat Ghaib di Masjid Raya At-Taqwa Kota Cirebon, diikuti oleh ribuan warga setelah pelaksanaan Shalat Jumat.
Agus berharap dengan banyaknya doa dari masyarakat, Eril bisa diterima iman, Islam dan amalnya, mengingat yang bersangkutan juga akan menuntut ilmu.
"Kami sekali lagi mengucapkan terima kasih dan mohon doanya agar ananda Eril diterima iman Islamnya. Dan mudah-mudahan keluarga yang ditinggalkan juga diberikan ketabahan," ujarnya.
Sementara Ketua At-Taqwa Center Ahmad Yani menyatakan banyaknya jamaah yang mengikuti pelaksanaan Shalat Ghaib bagi Eril, menunjukkan yang bersangkutan diharapkan husnul khatimah.
Baca juga: Polisi Kota Cirebon bekuk pencuri yang menyamar kenakan mukena dan masker
"Apalagi yang bersangkutan meninggal akan menuntut ilmu," katanya.
Shalat Gaib yang dilakukan oleh masyarakat juga merupakan salah satu tuntunan agama, dan menjadi salah satu kewajiban bagi sesama Muslim.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2022