ANTARAJAWABARAT.com, 4/4 - Artis yang juga anggota DPR Rachel Maryam direncanakan akan mengambil formulir pendaftaran sebagai bakal calon gubernur-wakil gubernur Jabar pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat dari internal Partai Gerindra, pada hari Jumat (6/4).

"Tentang Rachel Maryam yang saat ini menjabat sebagai anggota DPR direncanakan akan mengambil formulir hari Jumat nanti," kata Ketua Tim Penjaringan Pilgub DPD Gerindra Jawa Barat, Sunatra ketika dihubungi melalui telepon, Rabu.

Sunatra mengatakan kepastian Rachel Maryam akan mengambil formulir pendaftaran sebagai calon gubernur-wakil gubernur diperoleh dari stafnya.

"Jadi hari Jumat nanti itu, Bu Rachel akan menghadiri acara di DPC Kabupaten Bandung, nah menurut informasi stafnya, Jumat siangnya Bu Rachel akan mampir ke DPD sekalian juga mengambil formulir," kata dia.
Ia menjelaskan, adapun mekanisme pemilihan calon gubernur-wakil gubernur di internal Partai Gerindra ialah setelah penjaringan dilakukan verifikasi, kemudian dilanjutkan dengan proses uji kepatutan dan kelayakan.

"Usai uji kelayakan dan kepatutan maka akan dibawa ke rapat pleno DPD dan selanjutnya diserahkan kepada Badan Seleksi ( Baleksi) Calon Kepala Daerah DPP Partai Gerindra," katanya.

Dikatakannya, hasil seleksi baleksi diserahkan ke DPP Gerindra untuk dibuat rekomendasi satu nama calon gubernur-wakil gubernur yang akan dipasangkan dengan mitra koalisi.

Ia menjelaskan, selama proses di Badan Seleksi/DPP Partai Gerindra, setiap bakal calon melakukan sosialisasi, baik ke struktur partai maupun masyarakat luas.

"Nantinya setiap balon dipersilahkan untuk sosialisasi ke struktur partai," kata Sunatra.

Selain Partai Demokrat, DPD Partai Gerindra Jawa Barat juga membuka pendaftaran bakal calon gubernur-wakil gubernur Jawa Barat pada Pilgub Jabar 2013.

Pewarta:

Editor : Sapto HP


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2012