Cakupan vaksinasi COVID-19 dosis pertama di Kota Cirebon, Provinsi Jawa Barat, sudah mendekati 100 persen dari total 262.198 warga yang menjadi sasaran vaksinasi.

Menurut data Pemerintah Kota Cirebon, jumlah warga yang sudah menjalani vaksinasi dosis pertama sebanyak 261.232 orang atau 99,63 persen dari sasaran dan warga yang sudah mendapat vaksinasi dosis lengkap sebanyak 198.820 orang atau 75,82 persen dari target.

"Capaian vaksinasi kita sudah mendekati angka 100 persen," kata Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis di Cirebon, Jumat.

Baca juga: UMK Cirebon 2022 diusulkan naik Rp33 ribu

Azis mengatakan bahwa peningkatan cakupan vaksinasi COVID-19 di wilayahnya bisa dipercepat berkat kolaborasi antar-lembaga dan dukungan masyarakat.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang mau menyukseskan program vaksinasi," katanya.

Dia mengimbau warga tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan meski cakupan vaksinasi COVID-19 di Kota Cirebon sudah mendekati 100 persen dari sasaran dan kasus penularan virus corona sudah turun drastis.

Baca juga: Bupati Cirebon bakal pajang nama ASN jika bansos tak dikembalikan

Menurut Azis, saat ini tercatat hanya ada satu penderita COVID-19 di Kota Cirebon. "Bahkan beberapa haru lalu kita sempat nol kasus COVID-19,"  katanya.
 

Pewarta: Khaerul Izan

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2021