London, 1/5 (ANTARA/AFP) - Pemain Arsenal Aaron Ramsay menghambat perburuan gelar Manchester United (MU) ketika pemain asal Wales itu mencetak gol semata wayang bagi kemenangan 1-0 atas pimpinan klasemen MU di stadion Emirat, Minggu.

Hasil itu membuat peluang Chelsea makin lebar dalam perburuan gelar.

Kedatangan MU di London Utara itu untuk mencari kemenangan agar mendapat keunggulan enam poin atas posisi kedua Chelsea dengan tiga pertandingan tersisa.

Dengan hasil tersebut maka perburuan gelar masih terbuka, dan Chelsea akan berkunjung ke Old Trafford pada 8 Mei, dan jika tim itu menang maka mereka akan berada di puncak klasemen dengan keunggulan selisih gol.

Ramsay mencetak gol tunggal tersebut pada menit ke-56.

Pewarta:

Editor : Sapto HP


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2011