Liga Inggris musim 2020/21 akan melangsungkan 10 pertandingan dalam rangkaian jadwal pekan pemungkas secara bersamaan pada Minggu (23/5) besok.
Inggris secara riil baru memastikan dua wakil di fase grup Liga Champions yakni Manchester City yang sudah jadi juara dan rival sekotanya, Manchester United, yang sudah pasti finis di posisi kedua.
Dengan demikian masih ada lima slot Eropa lagi yang akan ditentukan oleh hasil enam dari 10 pertandingan pekan pemungkas nanti.
Chelsea yang bertandang ke Villa Park menghadapi Aston Villa akan mengunci posisi ketiga sekaligus tiket Liga Champions musim depan apabila meraih kemenangan.
Tiga pertandingan yakni Aston Villa vs Chelsea, Liverpool vs Crystal Palace dan Leicester City vs Tottenham Hotspur bakal menentukan alokasi dua tiket sisa Liga Champions.
Selain menentukan perebutan tiket Liga Champions, Leicester vs Tottenham juga akan menentukan alokasi tiket Liga Europa, sebaaimana tiga pertandingan lainnya, yakni West Ham United vs Southampton, City vs Everton dan Arsenal vs Brighton & Hove Albion bakal menentukan alokasi dua tiket Liga Europa dan satu tiket Liga Conference.
Sementara itu di Elland Road Leeds United akan menjamu West Bromwich Albion dalam upaya untuk memecahkan rekor raihan poin terbanyak sebagai tim promosi dalam 20 tahun terakhir, setelah Ipswich Town meraih 66 poin pada 2000/01.
Sedangkan publik Bramall Lane akan merasakan atmosfer Liga Premier untuk terakhir kalinya setidaknya hingga setahun ke depan, karena Sheffield United sudah terdegradasi. Sheffiled yang menjamu Burnley tentu tidak mau menelan kekalahan, yang membuat mereka masuk daftar hitam tim dengan jumlah kekalahan terbanyak semusim Liga Premier.
Berikut jadwal pekan pemungkas Liga Inggris 2020/21 yang dijadwalkan berlangsung serentak pada Minggu (23/5) malam (tuan rumah disebut pertama, dalam WIB):
22.00 Wolverhampton vs Manchester United
22.00 Aston Villa vs Chelsea
22.00 Fulham vs Newcastle United
22.00 Leeds United vs West Bromwich Albion
22.00 Leicester City vs Tottenham Hotspur
22.00 Liverpool vs Crystal Palace
22.00 Manchester City vs Everton
22.00 Sheffield United vs Burnley
22.00 West Ham United vs Southampton
22.00 Arsenal vs Brighton & Hove Albion
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2021
Inggris secara riil baru memastikan dua wakil di fase grup Liga Champions yakni Manchester City yang sudah jadi juara dan rival sekotanya, Manchester United, yang sudah pasti finis di posisi kedua.
Dengan demikian masih ada lima slot Eropa lagi yang akan ditentukan oleh hasil enam dari 10 pertandingan pekan pemungkas nanti.
Chelsea yang bertandang ke Villa Park menghadapi Aston Villa akan mengunci posisi ketiga sekaligus tiket Liga Champions musim depan apabila meraih kemenangan.
Tiga pertandingan yakni Aston Villa vs Chelsea, Liverpool vs Crystal Palace dan Leicester City vs Tottenham Hotspur bakal menentukan alokasi dua tiket sisa Liga Champions.
Selain menentukan perebutan tiket Liga Champions, Leicester vs Tottenham juga akan menentukan alokasi tiket Liga Europa, sebaaimana tiga pertandingan lainnya, yakni West Ham United vs Southampton, City vs Everton dan Arsenal vs Brighton & Hove Albion bakal menentukan alokasi dua tiket Liga Europa dan satu tiket Liga Conference.
Sementara itu di Elland Road Leeds United akan menjamu West Bromwich Albion dalam upaya untuk memecahkan rekor raihan poin terbanyak sebagai tim promosi dalam 20 tahun terakhir, setelah Ipswich Town meraih 66 poin pada 2000/01.
Sedangkan publik Bramall Lane akan merasakan atmosfer Liga Premier untuk terakhir kalinya setidaknya hingga setahun ke depan, karena Sheffield United sudah terdegradasi. Sheffiled yang menjamu Burnley tentu tidak mau menelan kekalahan, yang membuat mereka masuk daftar hitam tim dengan jumlah kekalahan terbanyak semusim Liga Premier.
Berikut jadwal pekan pemungkas Liga Inggris 2020/21 yang dijadwalkan berlangsung serentak pada Minggu (23/5) malam (tuan rumah disebut pertama, dalam WIB):
22.00 Wolverhampton vs Manchester United
22.00 Aston Villa vs Chelsea
22.00 Fulham vs Newcastle United
22.00 Leeds United vs West Bromwich Albion
22.00 Leicester City vs Tottenham Hotspur
22.00 Liverpool vs Crystal Palace
22.00 Manchester City vs Everton
22.00 Sheffield United vs Burnley
22.00 West Ham United vs Southampton
22.00 Arsenal vs Brighton & Hove Albion
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2021