Bupati Bogor, Jawa Barat, Ade Yasin meminta kepada Gerakan Pemuda (GP) Ansor di wilayahnya bersinergi dengan berbagai elemen menegakkan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

"Sudah seharusnya semua elemen bangsa bersinergi dan bersatu padu berdasarkan semangat gotong royong demi terciptanya ketahanan masyarakat dan tegaknya Pancasila dan Negara Kesatuan Republik Indonesia," ungkapnya saat menghadiri pelantikan pengurus Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Kabupaten Bogor masa khidmat 2019-2023 di Aula Tegar Beriman, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (18/12).

Menurutnya, kemitraan negara dengan swasta, masyarakat, dan ormas diperlukan dalam menangani berbagai masalah bangsa, karena ia menganggap hal yang perlu diatasi negara tidaklah sederhana.

“Sumber daya pemerintah yang terbatas tidak dapat serta merta menjangkau seluruh elemen masyarakat, untuk itu partisipasi semua pihak sangat kami harapkan. Terlebih GP Ansor yang dalam sejarahnya ikut mendirikan negara," kata politisi PPP itu.

Ia juga mengapresiasi berbagai kegiatan sosial yang dilakukan oleh GP Ansor, khususnya dalam penanganan pandemi demi mencegah dan memutus mata rantai penyebaran COVID-19.

Sementara itu, Ketua PC GP Ansor Kabupaten Bogor, Dhamiry A Ghazaly mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan sinergi seiring memperkuat internal organisasi.

"Tidak hanya mengejar kuantitas jumlah anggota. Kualitas juga mengiringi rekrutmen anggota dengan mewajibkan anggota baru untuk mengikuti Pendidikan Diklatsar Banser dan PKD Ansor," kata Dhamiry.

Baca juga: Kabupaten Bogor catat penerimaan pajak 2020 lampaui target meski pandemi

Baca juga: Bupati Bogor beri tanggapan soal kritik dua tahun masa kepemimpinannya


 

Pewarta: M Fikri Setiawan

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020