PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) menawarkan promo khusus gratis balik nama pelanggan dalam rangka memeriahkan Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) 2020.

Manajer PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Cikarang Ahmad Syauki mengatakan program promosi gratis balik nama pelanggan ini bertujuan memberikan pelayanan terbaik demi mewujudkan Senyum Wow Pelanggan Indonesia.

"Promo Gratis Balik Nama Pelanggan ini dapat diakses pelanggan melalui aplikasi Zoom dan Youtube PLN," katanya di Cikarang, Selasa.

Syauki menyebut program menarik ini berlaku mulai dari 4-11 September 2020. Badan Usaha Milik Negara ini juga telah menyosialisasikannya melalui akun instagram.

Balik nama ini dilakukan karena nama pelanggan PLN yang tertera di identitas PLN biasanya pemilik lama atau bahkan nama pengembang. Dengan melakukan balik nama pelanggan juga sewaktu-waktu bisa menambah daya tanpa perlu meminjam KTP pemilik rumah lama.

Pelanggan yang berminat mengikuti program ini cukup membawa berkas kepemilikan bangunan ke kantor PLN terdekat dan akan dilayani petugas setiap hari pada Senin hingga Jumat.

Selain promo menarik tersebut pihaknya juga melakukan kunjungan ke PT Gunung Garuda-Gunung Steel Group guna menyapa sekaligus menebarkan Senyum Wow kepada pelanggan dalam rangka Harpelnas 2020.

PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat, kata Syauki, juga mengadakan lomba swafoto dengan berbagai hadiah menarik. Lomba itu dapat diikuti pelanggan PLN UP3 Cikarang yang masuk dalam wilayah Jawa Barat.

Peserta diharuskan berswafoto saat sedang memanfaatkan listrik PLN misalnya saat memasak dengan kompor induksi di rumah, saat mendapatkan layanan dari petugas PLN, atau bisa juga saat mengunjungi kantor unit PLN.

"Wajib berswafoto dan membuat keterangan singkat atau caption menarik pada foto dan upload ke akun instagram pribadi. Lomba ini berlaku sejak tanggal 4 sampai dengan 11 September 2020. Pemenang lomba swafoto akan diumumkan pada tanggal 14 September 2020 melalui akun Instagram," kata dia.

Baca juga: PLN Bekasi bantu sambung listrik gratis ke warga kurang mampu

Baca juga: Warga Garut bayar pemasangan kWh listrik dengan domba karena tidak punya uang

Baca juga: PT PLN sapa pelanggan lewat program Kalimalang Bekasi

Pewarta: Pradita Kurniawan Syah

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020