Persib Bandung akan menjalani pertandingan persahabatan melawan Tira Persikabo di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Sabtu, dan keduanya sama-sama akan menyiapkan dua tim di laga tersebut.

Dilansir dalam laman resmi Persib yang dipantau dari Jakarta, Jumat, kedua tim akan memaksimalkan laga itu sebagai pengukur sejauh mana perkembangan para pemain setelah menjalani latihan bersama dalam beberapa bulan ini.

"Target kami tentunya untuk melihat bagaimana tim ini bermain dalam 90 menit penuh," ujar pelatih Robert Rene Alberts.

Pada pertandingan tersebut, Robert Alberts tak mengusung target menang. Paling ditekankannya yakni pengembalian kondisi fisik serta mental dalam pertandingan ketat. Apalagi mereka hampir lima bulan tak menjalani pertandingan, maka bakal berpengaruh secara fisik dan taktikal yang telah terbangun sebelumnya.

"Ini seperti pramusim untuk mengembalikan ritme permainan. Jadi kami ingin melihat kondisi fisik, kondisi mental para pemain ketika bertanding 90 menit," kata dia.

Sementara itu, pelatih Tira Persikabo Igor Kriushenko mengatakan pertandingan melawan Persib bakal menjadi bahan evaluasi sejauh mana kekuatan timnya. Apalagi dibanding tim lain, Tira Persikabo merupakan klub yang telah menjalani latihan lebih awal yakni dua bulan silam.

"Uji coba melawan Persib penting bagi kami tim kepelatihan untuk melihat perkembangan permainan tim kami. Untuk melihat kesiapan mereka untuk kompetisi nanti," kata dia.

Di sisi lain, meski akan menghadapi lawan serius dan sama-sama tim peserta Liga 1, Igor berharap pertandingan berjalan menarik dan tak ada yang cedera mengingat kompetisi tinggal menyisakan sebulan lagi.

"Tentunya juga saya berharap uji coba nanti berjalan dengan normal, berjalan dengan baik tanpa harus ada yang cedera," kata Igor.

Baca juga: Persib prioritaskan pemain muda binaan sendiri untuk laga Liga 1

Baca juga: Persib tunggu jadwal resmi lanjutan Liga 1

Baca juga: Persib Bandung dijadwalkan uji coba lawan Tira Persikabo

Pewarta: Asep Firmansyah

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020