Kapolres Majalengka AKBP Mariyono mengatakan pihaknya sampai saat ini belum menerima surat penangguhan penahanan anak Bupati Majalengka Karna Sobahi, IN yang telah ditahan kasus penambakan.

"Kita akan tetap terima (surat penangguhan penahanan) karena itu hak dari tersangka, namun sampai saat ini belum diterima," kata AKBP Mariyono di Majalengka, Jawa Barat, Sabtu.

Meriyono mengatakan ketika pihaknya sudah menerima surat penangguhan, maka tentu akan dilakukan proses terlebih dahulu, apakah bisa atau tidak.



Tersangka IN lanjut Mariyono, akan ditahan selama 20 hari ke depan terhitung sejak Sabtu (16/11) jam 00.10 WIB.

"Kita akan proses dan gelar juga apakah bisa ditangguhkan atau tidak," ujarnya menegaskan.



Sementara Penasihat Hukum tersangka, Kristiwanto mengatakan pihaknya akan melakukan upaya penangguhan setelah kliennya resmi ditahan.

Upaya itu lanjut Kris, karena kliennya sangat kooperatif dan juga tidak akan mungkin melarikan diri serta melakukan perbuatan yang sama.

"Secepatnya kita akan berupaya meminta penangguhan penahanan, karena kliennya kita ini sangat kooperatif," ucapnya.
 

Pewarta: Khaerul Izan

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2019