Kemarin, Presiden ke NTT sampai resolusi damai Rusia-Ukraina
Jumat, 25 Maret 2022 7:08 WIB
3. KSP kawal pembangunan Kawasan Inti Pusat Pemerintahan IKN
Kantor Staf Presiden mengawal langsung dan memastikan pembangunan tahap awal Kawasan Inti Pusat Pemerintahan di Ibu Kota Nusantara selesai sesuai target pada 2024.
Dalam kunjungannya ke Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Rabu (23/3), Deputi I KSP Febry Calvin Tetelepta memantau proses pembangunan Zona 1A dan Zona 1B KIPP yang akan dimulai dari titik kontrol geodesi atau titik nol IKN.
Selengkapnya di sini
4. Panglima TNI: Komandan kompi Distrik Gome diproses hukum
Panglima TNI, Jenderal TNI Andika Perkasa, mengatakan, komandan kompi Distrik Gome, Kabupaten Puncak, Provinsi Papua, menjalani proses hukum karena menyembunyikan kegiatan pengamanan proyek galian pasir di wilayah tersebut tanpa sepengetahuan atasan.
"Proses hukum sudah dimulai, karena lokasinya sehingga proses penyidikan memerlukan waktu lebih panjang karena untuk ke lokasi tidak bisa terlalu bebas. Namun prosesnya terus berlanjut," kata dia, di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis.
Selengkapnya di sini
5. Puan pimpin forum parlemen dunia sepakati resolusi damai Rusia-Ukraina
Ketua DPR, Puan Maharani, memimpin Sidang Majelis Ke-144 Inter-Parliamentary Union (IPU) yang berhasil menyepakati resolusi damai untuk konflik Rusia dan Ukraina.
Resolusi damai itu disepakati oleh ribuan delegasi yang mewakili parlemen dari 115 negara setelah melalui serangkaian tahapan sidang dan sesi debat yang dipimpin oleh Puan Maharani sebagai pimpinan sidang majelis IPU tahun ini.
Selengkapnya di sini
Kantor Staf Presiden mengawal langsung dan memastikan pembangunan tahap awal Kawasan Inti Pusat Pemerintahan di Ibu Kota Nusantara selesai sesuai target pada 2024.
Dalam kunjungannya ke Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Rabu (23/3), Deputi I KSP Febry Calvin Tetelepta memantau proses pembangunan Zona 1A dan Zona 1B KIPP yang akan dimulai dari titik kontrol geodesi atau titik nol IKN.
Selengkapnya di sini
4. Panglima TNI: Komandan kompi Distrik Gome diproses hukum
Panglima TNI, Jenderal TNI Andika Perkasa, mengatakan, komandan kompi Distrik Gome, Kabupaten Puncak, Provinsi Papua, menjalani proses hukum karena menyembunyikan kegiatan pengamanan proyek galian pasir di wilayah tersebut tanpa sepengetahuan atasan.
"Proses hukum sudah dimulai, karena lokasinya sehingga proses penyidikan memerlukan waktu lebih panjang karena untuk ke lokasi tidak bisa terlalu bebas. Namun prosesnya terus berlanjut," kata dia, di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis.
Selengkapnya di sini
5. Puan pimpin forum parlemen dunia sepakati resolusi damai Rusia-Ukraina
Ketua DPR, Puan Maharani, memimpin Sidang Majelis Ke-144 Inter-Parliamentary Union (IPU) yang berhasil menyepakati resolusi damai untuk konflik Rusia dan Ukraina.
Resolusi damai itu disepakati oleh ribuan delegasi yang mewakili parlemen dari 115 negara setelah melalui serangkaian tahapan sidang dan sesi debat yang dipimpin oleh Puan Maharani sebagai pimpinan sidang majelis IPU tahun ini.
Selengkapnya di sini