Bandung (Antaranews Jabar) - Debat pertama Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat yang diselenggarakan di Gedung Sasana Budaya Ganesa (Sabuga) dibuka  penampilan Angklung Udjo.

Acara debat perdana yang dimulai pada pukul 19.30 WIB itu disiarkan langsung oleh salah satu stasiun televisi swasta dengan Rosianna Silalahi sebagai moderator.

Debat perdana bertema ekonomi, politik, pemerintahan daerah, infrastruktur, hukum, pertahanan dan keamanan, industri, perdagangan dan teknologi, UMKM dan koperasi.

Selain itu, debat ini terbagi dalam enam sesi dengan total durasi 120 menit. Dalam sesi kedua hingga sesi keempat, moderator akan memberikan sejumlah pertanyaan kepada setiap pasangan calon, lalu pasangan lainnya akan menanggapi.

Khusus pada segmen terakhir, para pasangan diberikan kesempatan untuk memilih pertanyaan yang telah disediakan, sekaligus memberikan pernyataan penutup.

Pewarta: Asep Firmansyah

Editor : Sapto HP


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2018