antarajabar - Sejumlah pedagang sayur menyampaikan pasokan pangan untuk berbagai jenis sayur-sayuran di Pasar Induk Guntur Ciawitali, Kabupaten Garut, Jawa Barat, melimpah sehingga dipastikan kebutuhan pangan untuk masyarakat Garut aman  menjelang Natal dan pergantian tahun.

"Kebutuhan pokok sayuran saat ini melimpah, bahkan menyebabkan beberapa harga sayuran turun," kata Yeni pedagang sayuran di Pasar Induk Guntur, Garut, Jumat.

Ia menuturkan, berbagai jenis sayuran cukup banyak dipasok dari petani di Kabupaten Garut seperti cabai, ketimun, buncis dan bawang merah.

Akibat banyaknya pasokan sayuran itu, kata dia, harga jual di pasaran menjadi turun, bahkan daya beli juga terjadi penurunan.

"Barang sekarang banyak, tapi pembelinya sepi, terjadi penurunan daya beli masyarakat," katanya.

Menurut dia, biasanya menjelang Natal dan pergantian tahun selalu terjadi peningkatan pembelian kebutuhan pangan seperti halnya sayur-sayuran.

"Mudah-mudahan beberapa hari mau Natal dan tahun baru ada peningkatan pembeli," katanya.

Ia menyebutkan, komoditas seperti cabai rawit turun menjadi Rp15 ribu, padahal sebelumnya sempat mencapai Rp100 ribu per kilogram pada saat Lebaran.

Komoditas lainnya, kata dia, seperti ketimun, dan bawang merah harganya stabil, termasuk buncis dijual oleh pengecer Rp3 ribu per kilogram.

"Di bandar buncis Rp1.500, tidak terbayang berapa harga beli dari petaninya, harganya sangat murah," kata Yeni.

Pewarta: Feri Purnama

Editor : Sapto HP


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2017