Aktor Hollywood pemeran film Batman Forever, Val Kilmer, meninggal dunia di usia 65 tahun di Los Angeles, Amerika serikat, pada Selasa (1/5) akibat pneumonia.

Dikutip dari New York Times, Rabu (2/5), putri Val Kilmer, Mercedes Kilmer, menyebutkan ayahnya pernah didiagnosis menderita kanker tenggorokan pada 2014 kemudian telah dinyatakan sembuh.

Kilmer pernah juga memerankan sebagai Jim Morrison dalam film The Doors Garapan Oliver Stone pada 1991. Kemudian bermain di film True Romance (1993) yang menceritakan aksi kekerasan tentang perdagangan narkoba. Karirnya semakin moncer saat memerankan Bruce Wayne dalam film Batman Forever (1995) karya Joel Schumacher.

Dalam film Thunderheart (1992), Kilmer menjadi pemeran Utama sebagai agen FBI pemula yang menyelidiki kasus pembunuhan di reservasi Indian South Dakota.

Val Edward Kilmer nama lengkap aktor tersebut, dilahirkan pada 31 Desember 1959 di Los Angeles. Dirinya tumbuh besar di Chatsworth atau bagian barat laut Kota Los Angelas.

Dia juga pernah bersekolah di Sekolah Seni Peran Juilliard School. 

Kilmer menikah dengan aktris Joanne Whalley yang berjodoh dengan dirinya aat syuting film Willow (1988). Dari istrinya itu, dia memiliki dua anak, Mercedes dan Jack. Sedangkan pernikahannya sendiri berakhir dengan perceraian.

Pewarta: Jabar Antaranews

Editor : Riza Fahriza


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2025