Antarajawabarat.com, 17/3 - Pelaksanaan cabang olahraga polo air pada Pekan Olahraga Nasional XIX/2016 akan dipindahkan ke Bekasi dari sebelumnya akan dilaksanakan di Arena Aquatik Bandung Lauatan Api, Kota Bandung.

"Kalau ada yang ragu kami akan pindah, contohnya untuk pembangunan cabor aquatik di BLA karena secara teknis tidak mungkin selesai 2015. Makanya untuk polo air kan kami pindah ke Bekasi," kata Ketua I PB PON XIX 2016 Jawa Barat Ahmad Hadadi di Bandung, Selasa.

Ia mengatakan, semua arena olahraga/venue baru yang dibangun oleh PB PON XIX diharapkan selesai pada Maret 2015.

"Saat ini persiapan kami dari PB PON kita konsen di venue, kita harapkan venue maret sudah final, kalau ada yang ragu akan kita pindahkan," kata dia.

Selain itu, pihaknya juga berencana akan memindahkan cabor tenis dan saat ini akan melakukan studi terkait pemindahan untuk cabor tersebut.

"Jadi bisa saja dipindahkan ke Lapangan Siliwangi atau pun Lapangan UPI. Untuk tenis sedang disiapkan," katanya.

Menurut dia, pemindahan lokasi kedua cabor tersebut dipengaruhi beberapa hal seperti kekhawatiran pembangunan stadion Bandung Lautan Api yang diperkirakan tidak akan selesai pada tahun ini.

"Jika secara teknis, itu November baru selesai pengerasan. Jadi enggak mungkin, karena lahannya di sana labil. Tetapi sebetulnya secara anggaran sudah siap," katanya.

Pihaknya sudah siapkan anggaran cukup besar yaitu Rp60 miliar untuk cabor aquatik PON XIX termasuk untuk lapangan tenis Rp40 miliar bantuan keuangan kepada Kota Bandung.

"Namun dari hasil evaluasi ternyata tidak mungkin selesai 2015, kami tidak mau gambling, yang pasti pasti saja," kata dia.***4***

Ajat S

Pewarta:

Editor : Irawan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2015