Antarajawabarat.com, 10/3 - Aktris Mona Ratuliu dan suaminya, Indra Brasco, mengaku selalu meluangkan waktu untuk melakukan "untel-untelan" bersama anak-anak tercintanya di setiap akhir pekan. 

"Kalau weekend, kita ada istilah "untel-untelan". Dari pagi kita (keluarga) kumpul di kamar, mengobrol. Anak-anak bisa-bisa sampai ngumpet di selimut," ujar Indra dalam konferensi pers yang diselenggarakan salah satu produsen minuman teh kemasan, di Jakarta, Selasa. 

Mona mengatakan, kebiasaan "untel-untelan" itu merupakan salah satu cara menggali cerita-cerita baru di antara anggota keluarganya. 

Selain itu, dapat menciptakan komunikasi yang berkualitas sehingga membuat hubungan keluarga semakin erat. 

Di samping itu, Mona dan Indra mengaku juga kerap meluangkan waktu di setiap malam hari untuk saling bercerita di antara anggota keluarga. 

"Setiap hari meluangkan waktu lebih dari 15 menit, lebih seringnya malam. Sekitar jam 20.00 kita sudah membebaskan diri dari gadget, televisi, bareng-bareng kumpul di ruang atau, atau ruang makan," kata Mona yang memasuki usia 13 tahun pernikahannya itu. 

Menanggapi hal ini, Indra mengatakan, terciptanya komunikasi yang berkualitas telah menyingkap kreativitas putri pertamanya, Davina dalam membuat video yang memiliki kualitas cukup baik.

Pewarta:

Editor : Sapto HP


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2015