Menteri Pertahanan  Letjen TNI (Purn) Prabowo Subianto memberikan hadiah akhir tahun untuk warga yang tinggal di wilayah selatan Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat dengan memberikan program bantuan pipanisasi dan sumur bor untuk warga Kampung Kalijaga pada Sabtu, (30/12).

"Program bantuan ini kami laksanakan di beberapa lokasi di wilayah selatan Kabupaten Sukabumi," katanya usai meresmikan Program Pipanisasi di Kampung Kalijaga, Desa Karanganyar, Kecamatan Jampangkulon, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Adapun lima lokasi yang mendapatkan bantuan program bantuan tersebut untuk pipanisasi dilaksanakan di Kampung Kalijaga, kemudian untuk sumur dibangun di Desa Purabaya dan Desa Citamiang di Kecamatan Purabaya. Kemudian Desa Karanganyar, Kecamatan Jampangkulon. Selanjutnya di Kedusunan Ngeluwung dan Keduusunan Cimala, Desa Karangmekar, Kecamatan Cimanggu.

Menurut Prabowo, bantuan ini setelah pihaknya mendapatkan informasi bahwa beberapa wilayah di Kabupaten Sukabumi kesulitan mendapatkan air bersih, bahkan saat kemarau warga harus berjalan kaki hanya untuk mendapatkan air bersih.

"Saya berharap dengan program ini masyarakat di sini yang awalnya sulit mendapatkan air bersih sekarang bisa menikmati air dengan mudah. Saya pun mengimbau agar bantuan ini bisa dijaga untuk kepentingan warga," tambahnya.

Sementara, Bupati Sukabumi Marwan Hamami atas nama Pemkab dan masyarakat Kabupaten Sukabumi mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan bantuan dari Menhan RI Prabowo Subianto. 

Pada kesempatan itu, Probowo yang didampingi oleh Bupati Sukabumi menekan tombol sirine sebagai bentuk diresmikanya program pipanisasi dan sumur bor di lima lokasi di wilayah selatan Kabupaten Sukabumi.

 

Pewarta: Aditia Aulia Rohman

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2023