Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan hujan bakal mengguyur mayoritas kota-kota besar di Indonesia pada Rabu.

BMKG melalui laman web resmi di Jakarta, Rabu, memprakirakan hujan bakal mengguyur sejumlah lokasi seperti Bandar Lampung, Serang, Bandung, Semarang, Banjarmasin, Palangkaraya, Makassar, Kendari, dan Ambon dengan intensitas ringan.

Sementara sejumlah daerah seperti Padang, Yogyakarta, dan Pangkal Pinang diprediksi akan diguyur hujan dengan intensitas sedang.

Hujan lebat juga diprediksi bakal terjadi di Medan dengan suhu udara berkisar 29-31 derajat celsius. Adapun sejumlah wilayah seperti Tanjung Pinang, Pontianak, Surabaya, Mataram, dan Kupang diprakirakan bakal diguyur hujan dengan disertai petir.

Meski demikian, terdapat pula sejumlah daerah yang diprakirakan diliputi cuaca berawan seperti Banda Aceh, Bengkulu, Jambi, Pekanbaru, Palembang, Denpasar, Mamuju, Manado, Manokwari, dan Jayapura.

Sementara cuaca cerah berawan diprakirakan bakal meliputi sejumlah wilayah seperti DKI Jakarta, Gorontalo, Samarinda, Tarakan, dan Ternate.

Deputi Bidang Meteorologi BMKG Guswanto mengingatkan Provinsi Jawa Barat masih berpotensi hujan dalam sepekan ke depan.

"Potensi cuaca wilayah Jawa Barat dalam sepekan ke depan masih berpotensi hujan sedang hingga lebat terutama pada siang hingga malam hari yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang," katanya.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: BMKG prakirakan hujan guyur mayoritas wilayah Indonesia pada Rabu

Pewarta: Sean Muhamad

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2023