Pelatih Persib Bandung Luis Milla mengatakan semangat dan keinginan dari anak asuhnya mengantarkan timnya meraih kemenangan atas Bhayangkara FC 2-1 pada pekan tunda ke-18 Liga 1 Indonesia di Stadion Pakansari, Bogor, Jumat.

Dikutip dari situs resmi klub, Sabtu, Milla menjelaskan pertandingan menghadapi Bhayangkara FC berjalan tidak mudah, namun penggawa Persib Bandung berambisi memberikan yang terbaik.

"Ini kemenangan yang penting dan saya ingin sampaikan apresiasi terhadap kerja keras semua pemain. Saya pun ingin berterima kasih kepada bobotoh yang sudah mendukung kami di sini," ujar Milla.

Meski mengamankan kemenangan, Milla mengakui timnya masih perlu melakukan pembenahan karena sempat kecolongan di babak kedua ketika Bhayangkara FC mampu memperkecil ketertinggalan.

Sempat unggul dua gol berkat gol Daisuke Sato serta David Da Silva, Bhayangkara FC mampu membobol gawang Teja Paku Alam melalui Alex Martins pada menit ke-73..

"Banyak peluang dan juga kami cukup menguasai jalannya permainan. Tentang gol dari lawan, saya rasa ada sedikit kepanikan dari pemain kami," terang Milla.

"Ini tentunya harus terus dievaluasi. Tidak hanya soal kemenangan, tim juga harus bisa menguasai pertandingan dan bermain baik," pungkasnya.

Kemenangan ini membuat Persib Bandung masih menduduki posisi kedua dengan mengemas 59 poin dari 30 pertandingan dan selanjutnya akan melakoni partai tunda pekan ke-28 menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (31/3) mendatang
Bhayangkara FC Kurang Beruntung

Pelatih interim Bhayangkara FC Gendut Dony mengatakan timnya kurang beruntung ketika takluk 1-2 dari Persib Bandung pada pekan tunda ke-18 Liga 1 Indonesia di Stadion Pakansari, Bogor, Jumat.

Dikutip dari rilis yang diterima, Jumat, Gendut Dony menjelaskan timnya tampil cukup baik dan sempat menekan Persib Bandung, namun pada akhirnya mereka hanya dapat mencetak satu gol.

"Memang di awal pertandingan banyak terjadi benturan-benturan, sehingga banyak pemain yang lepas kontrol emosinya itu yang mengakibatkan tim kami banyak lost control," ungkap Gendut Dony.

"Tapi kita bisa lihat di babak kedua, pemain semuanya menjalankan instruksi dan menekan Persib," sambungnya.

Senada dengan Gendut Dony, kapten Bhayangkara FC Ruben Sanadi mengatakan timya takluk karena kurang beruntung dan hasil ini akan menjadi bahan evaluasi ke depannya.

"Apa yang disampaikan oleh coach sangat benar, saya sebagai pemain merasakan, tapi ini menjadi bahan evaluasi kami untuk pertandingan sisa, semoga pertandingan sisa kami bisa memberikan yang terbaik," terang Ruben.

Pada pertandingan ini Persib Bandung unggul lebih dulu berkat gol Daisuke Sato dan David Da Silva, sedangkan Bhayangkara FC sempat membalas melalui Alex Martins.

Kekalahan ini membuat Bhayangkara FC masih tertahan di posisi ke-7 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan torehan 44 poin dari 31 pertandingan.

Selanjutnya Bhayangkara FC akan menjamu Rans Nusantara FC pada pekan ke-32 Liga 1 Indonesia di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Kamis (30/3) mendatang.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Semangat dan keinginan pemain antar Persib Bandung raih kemenangan

Pewarta: Aldi Sultan

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2023