TVRI Jawa Barat akan merayakan hari jadinya pada tahun ini dengan menggelar acara "Gebyar HUT ke-36 TVRI Jawa Barat" yang lebih semarak dengan sejumlah acara digelar secara off air dan on air yang bertajuk "Kolaborasi Meraih Prestasi."

Setelah vakum selama 3 tahun akibat pamdemi Covid-19 yang melanda Indonesia, perayaan hari jadi TVRI Jawa Barat tahun 2023 ini terasa berbeda dibandingkan tahun tahun sebelumnya.

Namun setelah Presiden Joko Widodo resmi menyatakan pencabutan PPKM, maka perayaan hari jadi ke-36 TVRI Jawa Barat kali ini digelar labih semarak. 

Ketua Panitia HUT ke-36 TVRI Jawa Barat, Oka Sayuti, mengatakan menyambut hari ulang tahun ke-36 TVRI Jawa Barat berbagi kebahagiaan dengan masyarakat Jawa Barat melalui berbagai kegiatanyang bertajuk “Kolaborasi Meraih Prestasi”. 

Oka yang juga produser acara dialog ini menjelaskan event HUT yang digelar tahun ini sebagian besar hampir sama ragam acaranya dengan sebelumnya, cuma konsep yang berbeda.

"Tahun ini kami mengusung tema kolaborasi meraih prestasi, itu artinya dalam gebyar semarak milangkala kali ini kita harus berkolaborasi baik internal maupun eksternal dengan para stakeholder dan mitra mitra TVRI, karena setiap event yang digelar kali ini harus lebih memberikan manfaat bagi masyarakat," jelas Oka.

Adapun event yang akan digelar dalam semarak milangkala TVRI Jabar ke-36, dimulai dari awal Maret, yakni tanggal 4 Maret 2023 dengan Giat Mancing Mania pada pagi hari, dan pagelaran wayang golek semalam suntuk di lapangan Desa Tegaluar Kecamatan Bojongsoang Kabupaten Bandung. Pagelaran ini berkolaborasi dengan Kabupaten Bandung.

Kemudian kegiatan tanam pohon di aliran Citarum Harum pada tanggal 10 Maret 2023 yang berkolaborasi dengan menggandeng beberapa kampus ternama diantaranya Unisba, Unpar USB, Unpad, dan unsur TNI dari Kodam III Siliwangi serta Polri dan masyarakat setempat.

Pada hari sama anggal 10 Maret 2023, masyarakat juga dapat menyaksikan tabligh akbar oleh Duo Akang.

Sedangkan puncak acara ada di tanggal 11 Maret 2023, masyarakat juga dapat menyaksikan Gebyar Musik Spesial HUT dengan diisi oleh komedian papan atas Sule dan group Trio Macan serta Kuburan Band.

"Tidak kalah menarik lainnya Fokus Group Discussion (FGD) Film untuk milenial dari kalangan sinemas muda pada tanggal 11 Maret 2023," ungkap Oka.

Yang hobi berolahraga samil healing bersama keluarga, masyarakat dapat bergabung hari Minggu tanggal 12 Maret 2023 dengan mengikuti kegiatan Fun Adventure Bike, aerobik dan Mountain Bike Race oleh komunitas SHM Bike.

Sedangkan sebagai wujud peduli kemanusiaan, 14 Maret 2023 berkolaborasi dengan pengurus PMI Jawa Barat, Kota dan Kabupaten serta unsur TNI-Polri. Panitia menggelar donor darah di 36 titik di wilayah Jawa Barat.

Rangkaian Parade Wayang dimuali dari tanggal 4 Maret 2023 dengan Wayang Golek oleh dalang Dadan Sunandar Sunarya, dan tanggal 12 Maret 2023 Wayang Wong Milenial oleh ISBI Bandung serta pada tanggal 15 April 2023.

Panita berharap masyarakat Jawa Barat dapat meramaikan dan ikut berpartisipasi dalam HUT ke-36 TVRI Jawa Barat karena panitia menyediakan hadiah dan door prize menarik.

Selain itu dalam perhelatan HUT TVRI Jawa Barat ke-36 ini panitia juga menyediakan lebih dari 50 tenant stand booth yang akan isi oleh para UKM binaan Dinas Koperasi dan Usaha Kecil, bazar, pameran dan pasar murah oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Barat.

 

Pewarta: -

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2023