Pemerintah Kabupaten Bogor bersama Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat, merumuskan rencana revitalisasi Pasar Citayam yang berlokasi di dua wilayah tersebut.

"Pasar Citayam itu masuk dua wilayah, sebagian masuk ke Kabupaten Bogor, sebagian lagi masuk ke Kota Depok," kata Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Burhanudin di Cibinong, Bogor, Jumat.

Menurutnya, program revitalisasi bangunan Pasar Citayam ini perlu dilaksanakan guna meningkatkan fungsi pasar mulai dari sarana-prasarana.

Ia mengaku sudah berkomunikasi dengan Sekda Kota Depok Supian Suri mengenai pembagian tugas dalam revitalisasi pasar di wilayah perbatasan tersebut.

Burhan menerangkan, komunikasi dengan Pemerintah Kota Depok dilakukan untuk mengatasi masalah aset wilayah pasar yang masuk Kota Depok. Karena, perizinannya perlu ditempuh sesuai dengan perizinan yang diatur Pemerintah Kota Depok.

"Perizinan yang masuk ke wilayah Depok harus sesuai dengan aturan dan regulasi Kota Depok, jadi kita ikut aturan Kota Depok" terang Burhan.
Selain itu, Burhan bersama Supian Suri membahas masalah pembangunan tempat penampungan sementara (TPS) pedagang Pasar Citayam di wilayah Kota Depok selama proses revitalisasi berlangsung.

"Selanjutnya yang dibahas pada pertemuan adalah bagaimana pengaturan kerja sama dengan Kota Depok, serta membahas lebih rinci perizinan apa yang harus dipenuhi," ujarnya.

Sementara itu Pasar Sawangan Depok atau Pasar Rakyat Jabar Juara didorong untuk menjadi pasar yang berstandar nasional Indonesia dan diharapkan bisa merepresentasikan salah satu Visi Kota Depok yakni Berbudaya.

"Kalau sudah SNI nanti secara sistemik akan terkendali di bawah Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Depok," kata Wali Kota Depok Mohammad Idris dalam keterangannya, Sabtu.

Sebelumnya tiga pasar di Depok sudah ditetapkan menjadi Pasar SNI yaitu Pasar Cisalak, Pasar Sukatani dan Pasar Tugu.
Idris memberikan apresiasi kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat atas bantuan pembangunan Pasar Sawangan. Dengan kehadiran pasar ini, diharapkan bisa meningkatkan kesejahteraan warga.

"Pasar Sawangan merupakan pasar pertama di bagian barat Kota Depok. Mudah-mudahan ini akan memberikan kesejahteraan bagi masyarakat setempat," katanya.

Untuk itu, Mohammad Idris mengajak masyarakat merealisasikan visi tersebut di Pasar Rakyat Jabar Juara. Yaitu dengan menerapkan sikap budaya bersih, rapi, tertib dan menjaga sopan santun.

"Pasar Sawangan tidak hanya untuk kegiatan ekonomi tapi juga bisa untuk kegiatan-kegiatan budaya masyarakat di sini," ujarnya.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pemkab Bogor-Pemkot Depok rumuskan rencana revitalisasi Pasar Citayam

Pewarta: M Fikri Setiawan

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2022