ANTARAJAWABARAT.com,21/7 - Pemain Bolton Wanderers Fabrice
Muamba, yang hampir meninggal dunia setelah mengalami serangan jantung dalam suatu pertandingan FA tahun ini, akan membawa obor Olimpiade pada Sabtu, demikian menurut panitia penyelenggara.

Muamba, yang pindah memasuki ke wilayah London, Waltham Forest, dari republik Demokratik Kongo saat dia berusia 11 tahun, akan membawa obor tersebut saat iring-iringan obor itu memasuki daerah pinggiran ibukota London tersebut.

"Sebagai seorang mantan pelajar di Waltham Forest, Fabrice Muamba memiliki hubungan yang kuat dengan wilayah tersebut dan membuat perubahan pada area itu menjelang digelarnya pesta olahraga Olimpiade," ujar Chris Robbins, pemimpin dewan Waltham Forest, dalam suatu pernyataan.

"Semangat, keberanian, dan kebulatan tekadnya untuk kembali terjun ke sepak bola liga utama, sangat luar biasa dan dia telah menjadi panutan bagi anak-anak muda di Waltham Forest.

Muamba perlu mendapat perawatan intensif untuk menyelamatkan hidupnya setelah jantungya berhenti berdetak ketika dia pingsan di lapangan stadion Tottenham Hotspur, White Hart Lane, pada 17 Maret lalu.

Pemain berusia 24 tahun itu, yang jantungnya sempat terhenti selama 78 menit, dirawat selama empat pekan di rumah sakit tempat dia mengalami penyembuhan yang luar biasa.
antara

Pewarta:

Editor : Irawan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2012