Fabio Quartararo akan bertahan bersama Yamaha hingga 2025 mendatang setelah sang juara dunia MotoGP itu menandatangani kesepakatan baru terkait perpanjangan kontrak dua tahun bersama pabrikan Jepang tersebut, Kamis.

Pengumuman tersebut sekaligus menepis spekulasi terkait masa depan Quartararo yang disebut sudah menjalin komunikasi dengan pabrikan lain dan berpeluang hengkang dari Yamaha pada akhir musim ini setelah performa motor YZR-M1 yang ditungganginya tampil di bawah ekspektasi di awal musim.

Namun Yamaha dalam keterangan resminya memastikan bahwa tim telah memutuskan untuk mempertahankan sang pebalap berusia 23 tahun itu.

“Quartararo telah menunjukkan kemampuan yang luar biasa, persahabatan dan konsistensi dalam dua tahun ini bersama Yamaha,” tulis Yamaha.

“Kerja sama yang sukses ini mengantarkan dia menjadi juara dunia MotoGP musim lalu dalam debutnya bersama tim pabrikan ini.”

Quartararo sejauh ini sudah enam kali juara GP dan meraih 14 kali podium sejak tampil bersama Yamaha pada musim 2021.


Sementara pada musim ini, pebalap Prancis tersebut hanya baru menang sekali di GP Portugal, namun tetap memimpin puncak klasemen sementara musim ini, terpaut delapan poin dari pebalap Aprilia Aleix Espargaro di posisi kedua.

"Yamaha menaruh kepercayaan terhadap saya sejak awal dan saya tidak akan menyia-nyiakan hal itu," kata Quartararo.

“Kesepakatan baru ini adalah keputusan besar. Saya sedang berada di titik puncak karier saya sehingga saya butuh waktu lebih untuk menyepakati keputusan ini,” pungkasnya.

Pewarta: Shofi Ayudiana

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2022