Italia melaporkan 5.905 kasus baru harian COVID-19 dan 59 kematian terkait virus corona pada Kamis (4/11), kata kementerian kesehatan.

Laporan kasus dan kematian di Italia pada Kamis itu menunjukkan kenaikan dibandingkan penghitungan pada sehari sebelumnya, yang mencatat 5.188 kasus baru dan 63 kematian akibat COVID-19.

Italia telah mencatat 132.283 kematian terkait dengan COVID-19 sejak wabah virus corona muncul pada Februari 2020.

Angka kematian itu merupakan jumlah korban jiwa COVID tertinggi kedua di Eropa setelah Inggris dan tertinggi kesembilan di dunia.

Italia telah melaporkan 4,8 juta kasus COVID-19 hingga saat ini.

Jumlah pasien COVID-19 di rumah sakit --tidak termasuk yang dalam perawatan intensif-- mencapai 3.045 orang pada Kamis (4/11), naik dari 3.029 orang pada sehari sebelumnya.

Selain itu, ada 36 pasien baru yang masuk ke unit perawatan intensif, naik dari 31 pasien pada Rabu (3/11). Dengan demikian, total pasien di unit perawatan intensif meningkat menjadi 383 orang dari sebelumnya 381 orang.

Sekitar 514.629 tes COVID-19 dilakukan pada 24 jam terakhir, lebih sedikit dibandingkan dengan 717.311 tes sehari sebelumnya, kata kementerian kesehatan Italia.

Sumber: Reuters

Baca juga: Italia laporkan 2.968 kasus baru COVID dengan 33 kematian pada Minggu

Baca juga: Italia berikan vaksin ketiga COVID-19 ke masyarakat yang lemah imun

Baca juga: Italia laporkan 4.257 kasus baru COVID-19 dengan 53 kematian pada Senin

Pewarta: Yuni Arisandy Sinaga

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2021