Gelandang naturalisasi Marc Klok mengajak klubnya Persib Bandung untuk bangkit jelang laga melawan Borneo FC di Liga 1 2021/2022 dikutip dari situs resmi klub, Selasa.
"Saat untuk bangkit. Ayo, Persib!," ujar Marc Klok.
Marc Klok meminta Persib Bandung untuk bangkit usai bermain imbang 2-2 melawan Bali United pada pekan ketiga Liga 1 pada Sabtu (18/9) lalu.
Menatap laga melawan Borneo FC pada Kamis (23/9) mendatang, Marc Klok menilai banyak hal positif yang bisa diambil ketika bermain imbang melawan Bali United.
Pemain naturalisasi asal Belanda itu berharap Persib Bandung bisa mendapatkan tiga poin ketika menghadapi Borneo FC di pekan keempat Liga 1 2021/2022.
"Banyak hal positif yang didapatkan di pertandingan (melawan Bali United). Selanjutnya, semoga kita bisa kembali mendapatkan tiga poin," ujar Marc Klok.
Marc Klok saat ini tengah menjadi bagian penting di dalam tubuh skuad Persib Bandung dengan tercatat selalu dimainkan sebagai pemain utama dalam tiga pertandingan pertama di Liga 1 musim ini.
Di lini tengah Persib, Marc Klok berduet bersama gelandang asing asal Palestina Mohammad Bassem Rashid dan menjadi pengatur ritme permainan Maung Bandung.
Baru bergabung bersama Persib musim ini, Marc Klok sukses membawa tim kebanggaan masyarakt Jawa Barat ini tidak terkalahkan dengan berhasil memenangkan dua laga melawan Barito Putera dan Persita Tangerang serta bermain imbang melawan Bali United.
Baca juga: Persib ingin duetkan Castillion-Luiz di laga kontra Borneo FC
Baca juga: Bali United bermain imbang lawan Persib Bandun
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2021
"Saat untuk bangkit. Ayo, Persib!," ujar Marc Klok.
Marc Klok meminta Persib Bandung untuk bangkit usai bermain imbang 2-2 melawan Bali United pada pekan ketiga Liga 1 pada Sabtu (18/9) lalu.
Menatap laga melawan Borneo FC pada Kamis (23/9) mendatang, Marc Klok menilai banyak hal positif yang bisa diambil ketika bermain imbang melawan Bali United.
Pemain naturalisasi asal Belanda itu berharap Persib Bandung bisa mendapatkan tiga poin ketika menghadapi Borneo FC di pekan keempat Liga 1 2021/2022.
"Banyak hal positif yang didapatkan di pertandingan (melawan Bali United). Selanjutnya, semoga kita bisa kembali mendapatkan tiga poin," ujar Marc Klok.
Marc Klok saat ini tengah menjadi bagian penting di dalam tubuh skuad Persib Bandung dengan tercatat selalu dimainkan sebagai pemain utama dalam tiga pertandingan pertama di Liga 1 musim ini.
Di lini tengah Persib, Marc Klok berduet bersama gelandang asing asal Palestina Mohammad Bassem Rashid dan menjadi pengatur ritme permainan Maung Bandung.
Baru bergabung bersama Persib musim ini, Marc Klok sukses membawa tim kebanggaan masyarakt Jawa Barat ini tidak terkalahkan dengan berhasil memenangkan dua laga melawan Barito Putera dan Persita Tangerang serta bermain imbang melawan Bali United.
Baca juga: Persib ingin duetkan Castillion-Luiz di laga kontra Borneo FC
Baca juga: Bali United bermain imbang lawan Persib Bandun
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2021