PT. Bank Syariah Indonesia (BSI) Area Cirebon, Jawa Barat, menargetkan untuk migrasi rekening 223.673 nasabah ex-BRIS dan ex-BNIS di wilayah kerjanya bisa dilakukan hingga Oktober 2021, baik melalui daring maupun datang langsung.

"Kita targetkan untuk migrasi 223.673 rekening nasabah bisa dilakukan hingga Oktober 2021," kata Area Manajer BSI Cirebon Siti Syafriah di Cirebon, Selasa.

Ia mengatakan rekening nasabah BSI Area Cirebon ex-BRIS dan ex-BNIS yang berjumlah 223.673 itu tersebar di Kota/Kabupaten Cirebon, Majalengka, Indramayu, Kuningan, Ciamis, Banjar dan Tasikmalaya.

Menurutnya migrasi rekening nasabah bisa melalui digital dengan menghubungi call centre 14040, whatsapp, dan juga live chat Aisyah.

"Nantinya nasabah yang menggunakan digital akan dipandu tata cara migrasinya," tuturnya.

Selain melalui digital migrasi rekening nasabah juga bisa dengan mendatangi Kantor BSI Area Cirebon yang tersebar di sembilan daerah.

Sementara Direktur Utama BSI Hery Gunardi mengatakan perbaikan skema migrasi rekening terus dilakukan dari sisi IT, jaringan dan layanan sehingga nasabah tidak perlu datang ke kantor cabang BSI untuk melakukan proses migrasi rekening, di mana kartu ATM ex-BRIS dan ex-BNIS masih bisa digunakan.

Sementara terkait mobile banking, nasabah ex-BRIS dan ex-BNIS agar memindahkan mobile banking ke BSI Mobile untuk dapat bertransaksi melalui mobile banking, karena mobile banking yang sebelumnya sudah tidak dapat digunakan.

"Langkah ini sebagai bentuk komitmen BSI Go Digital sehingga nasabah dapat tetap aman dan nyaman dalam bertransaksi," kata Gunardi saat jumpa pers secara daring.

Baca juga: BSI ubah skema migrasi nasabah secara digital

Baca juga: BSI Cirebon bangun "food court" dalam kampus IAIN untuk berdayakan PKL

Baca juga: Bank Syariah Indonesia dan Kemenaker perkuat BLK Komunitas

Pewarta: Khaerul Izan

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2021