Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya memutar balik sebanyak 725 kendaraan karena terjaring Operasi Ketupat Jaya 2021 pada hari pertama penyekatan larangan mudik 6-17 Mei 2021.

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo saat dihubungi di Jakarta, Kamis, mengatakan 317 kendaraan diputarbalikkan di Gerbang Tol Cikarang Barat dan 233 di antaranya merupakan jenis kendaraan pribadi dan 84 angkutan umum.

Kemudian, 408 kendaraan diputar balik di Gerbang Tol Cikupa. Rinciannya, 359 kendaraan pribadi dan 49 angkutan umum.

Selain itu, ada juga tiga unit kendaraan yang diamankan karena kendaraan tersebut tidak semestinya membawa penumpang.

"Ada dua 'travel' dan satu truk yang diamankan," kata Sambodo.



Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya mulai melakukan penyekatan jalan tol di sejumlah titik, seiring dengan diberlakukannya larangan mudik oleh Pemerintah mulai 6 Mei sampai 17 Mei 2021.

Polda Metro Jaya telah menyiapkan titik penyekatan untuk menghalau warga yang hendak mudik sebagai bagian dari protokol untuk mencegah penyebaran COVID-19.

Ada pun titik penyekatan yang bakal diterapkan oleh jajaran Ditlantas Polda Metro Jaya di larangan mudik Lebaran 2021 adalah dua jalan tol, yakni tol arah Cikampek dan tol arah Merak.

Lalu, tiga jalan arteri non tol, yakni Harapan Indah Bekasi Kota, Jati Uwung Tangerang Kota, dan Kedung Waringin Kabupaten Bekasi, kemudian tiga terminal bus, yakni Terminal Pulogebang, Kampung Rambutan dan Terminal Kalideres.

Baca juga: Arus kendaraan di tol Jakarta-Cikampek lengang

Baca juga: Polda Metro putarbalikkan 1.689 kendaraan di tol Cikarang

Baca juga: Jasamarga dukung penyekatan Tol Jakarta-Cikampek

Pewarta: Fianda Sjofjan Rassat

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2021