Produsen sepeda motor PT Astra Honda Motor (AHM) menyalurkan 1.144 paket bingkisan Lebaran kepada masyarakat prasejahtera di 5 wilayah di Jakarta dan Jawa Barat.

Penyaluran bingkisan lebaran AHM dilakukan secara bertahap pada periode 4 - 5 Mei 2021 untuk masyarakat di Jakarta area Sunter dan Pegangsaan sebanyak 642 paket bingkisan, serta di 3 wilayah Jawa Barat seperti area Cikarang, Deltamas, dan Karawang sebanyak 502 paket bingkisan.

Bingkisan lebaran diberikan berupa kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, gula pasir, susu, gula dan mie instan.

GM Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbuddin mengatakan kendati pandemi masih  melanda negeri ini, AHM berharap masyarakat dapat tetap menjalani ibadah puasa dengan sehat bersama keluarga, menyongsong Idul Fitri tahun ini.

”Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban ekonomi masyarakat sekaligus menemani masyarakat berpuasa sekaligus menyambut lebaran tahun ini dengan lebih bermakna,” katanya melalui keterangan tertulis, Rabu.

Mengikuti anjuran pemerintah dalam mencegah penyebaran covid-19 di tengah masyarakat, penyaluran bingkisan lebaran tetap mengikuti panduan protokol kesehatan seperti menggunakan masker, menghindari kerumunan saat pembagian bantuan dan menjaga jarak.

Selain peduli kebutuhan pokok masyarakat, AHM juga melakukan berbagai program yang mengacu pada 4 pilar yakni program pendidikan, kesehatan, lingkungan dan pemberdayaan ekonomi yang bertujuan mengantarkan masyarakat agar memiliki kehidupan yang lebih baik.

Baca juga: AHM resmi luncurkan dua varian baru skutik premium

Baca juga: Fitur dan penyegaran All New Honda Scoopy 2020

Baca juga: Harga skutik Honda Genio Rp17,2 juta - Rp17,7 juta

Pewarta: Risbiani Fardaniah

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2021