Para aktor pemeran pahlawan super di film-film Marvel ikut berduka atas kepergian Chadwick Boseman "Black Panther" akibat kanker kolon, Sabtu.
Aktris Brie Larson yang berperan sebagai Captain Marvel mengunggah fotonya berdua dengan Chadwick di Instagram. Dia menulis kenangannya terhadap aktor 43 tahun itu.
"Chadwick adalah orang yang memancarkan kekuatan dan kedamaian. Yang membela banyak hal. Yang menyempatkan waktu untuk mengetahui kabarmu dan memberi dukungan ketika kau merasa tak yakin. Saya bangga memiliki kenangan ini. Obrolan dan tawa. Hatiku bersamamu dan keluargamu. Kan akan dirindukan dan takkan pernah terlupakan. Beristirahatlah dalam damai sahabatku."
Sedangkan aktor Chris Pratt pemeran Star-Lord di "Guardians of the Galaxy" meninggalkan ucapan belasungkawa di unggahan terbaru Chadwick, juga mengunggah foto rekannya di akun Instagram.
"Doaku untuk keluarga dan orang-orang terkasih Chadwick. Dunia akan kehilangan bakatnya yang luar biasa," tulis Chris Pratt yang menambahkan tagar #wakandaforever.
Chris Evans, pemeran Captain America, juga ikut berduka.
"Saya betul-betul sedih. Ini sangat memilukan. Chadwick adalah orang yang istimewa. Betul-betul tiada duanya. Dia adalah seniman yang sangat berkomitmen dan selalu punya rasa penasaran. Masih banyak pekerjaannya yang luar biasa yang belum dibuat. Saya selamanya sangat bersyukur atas persahabatan kami. Beristirahatlah, Raja."
Dikutip dari Reuters, Chadwick Boseman sepanjang kariernya telah berperan sebagai karakter di dunia nyata yang dikenal mendobrak batasan rasial di Amerika, termasuk penyanyi James Brown di "Get on Up", hakim keturunan Afrika-Amerika pertama di Mahkamah Agung Amerika Serikat Thurgood Marshall di film "Marshall" dan pionir baseball Jackie Robinson di "42".
Namun perannya yang paling dikenal publik adalah sebagai T'Challa, raja dari kerajaan fiksi Afrika Wakanda sekaligus pahlawan super Black Panther, dalam film Marvel pertama yang pemerannya didominasi aktor Afrika-Amerika.
"Black Panther" menjadi salah satu film berpenghasilan kotor terbesar 2018 dan dinominasikan untuk enam kategori Oscar, termasuk film terbaik. "Black Panther" membawa pulang tiga penghargaan Academy Award, yakni untuk kategori best original score, best costume design dan best production design.
Boseman memulai peran Black Panther di film Marvel yang tayang dua tahun sebelumnya, yakni "Captain America: Civil War". Dia kembali sebagai T'Challa di "Avengers: Infinity War" (2018) dan "Avengers: Endgame" tahun lalu. Chadwick didiagnosis kanker kolon stadium tiga pada 2016, dan penyakitnya memburuk menjadi stadium empat.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020
Aktris Brie Larson yang berperan sebagai Captain Marvel mengunggah fotonya berdua dengan Chadwick di Instagram. Dia menulis kenangannya terhadap aktor 43 tahun itu.
"Chadwick adalah orang yang memancarkan kekuatan dan kedamaian. Yang membela banyak hal. Yang menyempatkan waktu untuk mengetahui kabarmu dan memberi dukungan ketika kau merasa tak yakin. Saya bangga memiliki kenangan ini. Obrolan dan tawa. Hatiku bersamamu dan keluargamu. Kan akan dirindukan dan takkan pernah terlupakan. Beristirahatlah dalam damai sahabatku."
Sedangkan aktor Chris Pratt pemeran Star-Lord di "Guardians of the Galaxy" meninggalkan ucapan belasungkawa di unggahan terbaru Chadwick, juga mengunggah foto rekannya di akun Instagram.
"Doaku untuk keluarga dan orang-orang terkasih Chadwick. Dunia akan kehilangan bakatnya yang luar biasa," tulis Chris Pratt yang menambahkan tagar #wakandaforever.
Chris Evans, pemeran Captain America, juga ikut berduka.
"Saya betul-betul sedih. Ini sangat memilukan. Chadwick adalah orang yang istimewa. Betul-betul tiada duanya. Dia adalah seniman yang sangat berkomitmen dan selalu punya rasa penasaran. Masih banyak pekerjaannya yang luar biasa yang belum dibuat. Saya selamanya sangat bersyukur atas persahabatan kami. Beristirahatlah, Raja."
I’m absolutely devastated. This is beyond heartbreaking.
— Chris Evans (@ChrisEvans) August 29, 2020
Chadwick was special. A true original. He was a deeply committed and constantly curious artist. He had so much amazing work still left to create. I’m endlessly grateful for our friendship. Rest in power, King???? pic.twitter.com/oBERXlw66Z
Dikutip dari Reuters, Chadwick Boseman sepanjang kariernya telah berperan sebagai karakter di dunia nyata yang dikenal mendobrak batasan rasial di Amerika, termasuk penyanyi James Brown di "Get on Up", hakim keturunan Afrika-Amerika pertama di Mahkamah Agung Amerika Serikat Thurgood Marshall di film "Marshall" dan pionir baseball Jackie Robinson di "42".
Namun perannya yang paling dikenal publik adalah sebagai T'Challa, raja dari kerajaan fiksi Afrika Wakanda sekaligus pahlawan super Black Panther, dalam film Marvel pertama yang pemerannya didominasi aktor Afrika-Amerika.
"Black Panther" menjadi salah satu film berpenghasilan kotor terbesar 2018 dan dinominasikan untuk enam kategori Oscar, termasuk film terbaik. "Black Panther" membawa pulang tiga penghargaan Academy Award, yakni untuk kategori best original score, best costume design dan best production design.
Boseman memulai peran Black Panther di film Marvel yang tayang dua tahun sebelumnya, yakni "Captain America: Civil War". Dia kembali sebagai T'Challa di "Avengers: Infinity War" (2018) dan "Avengers: Endgame" tahun lalu. Chadwick didiagnosis kanker kolon stadium tiga pada 2016, dan penyakitnya memburuk menjadi stadium empat.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020