Brazil melaporkan 45.048 kasus baru virus corona dan 1.214 kematian baru dalam 24 jam terakhir, menurut Kementerian Kesehatan Brazil pada Jumat.
Hingga kini total kasus COVID-19 di Brazil mencapai 1.800.827 dengan total kematian sebanyak 70.398.
Hitungan Reuters, yang didasarkan pada laporan pemerintah, menunjukkan penyebaran tercepat virus corona terjadi di Amerika Latin.
Benua Amerika berkontribusi lebih dari setengah infeksi global dan hampir setengah jumlah kematian. Brazil dan AS menyumbang sekitar 45 persen dari semua kasus baru COVID-19 sejak awal Juli.
Baca juga: India negara ketiga terbanyak kasus corona
Sumber: Reuters
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020
Hingga kini total kasus COVID-19 di Brazil mencapai 1.800.827 dengan total kematian sebanyak 70.398.
Hitungan Reuters, yang didasarkan pada laporan pemerintah, menunjukkan penyebaran tercepat virus corona terjadi di Amerika Latin.
Benua Amerika berkontribusi lebih dari setengah infeksi global dan hampir setengah jumlah kematian. Brazil dan AS menyumbang sekitar 45 persen dari semua kasus baru COVID-19 sejak awal Juli.
Baca juga: India negara ketiga terbanyak kasus corona
Sumber: Reuters
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020