Aktor pemenang Oscar Tom Hanks yang telah sembuh setelah terinfeksi virus corona awal tahun ini mengatakan dia tidak punya respek untuk orang-orang yang ogah melakukan tindak pencegahan seperti memakai masker di tempat umum.

Tom Hanks dan istrinya, aktris dan penyanyi Rita Wilson, terbukti positif virus corona pada Maret lalu ketika menjalani pengambilan gambar di Australia.

"Setidaknya,tiga hal kecil yang bisa dilakukan setiap orang, pakai masker, cuci tangan, jaga jarak. Jika kau tidak bisa melakukannya, saya tidak punya respek untukmu," ujar Hanks dalam wawancara dengan Reuters Television.

Dia membandingkan dengan langkah-langkah yang dilakukan supir agar aman berkendara. "Jika kau menyetir mobil, kau harus memberi sen, tidak ngebut dan menghindari pedestrian," katanya.

"Suka tidak suka, kita menghadapi ini bersama," tambah Hanks.

Akibat pandemi, film baru Hanks "Greyhound" ditayangkan di Apple TV+ alih-alih ditayangkan di bioskop. Banyak bioskop di dunia masih ditutup untuk menekan penyebaran virus corona.

Baca juga: Tom Hanks dan Rita Wilson donasikan darahnya untuk temukan vaksin corona

Baca juga: Tom Hanks dan Rita Wilson telah keluar RS dan kini isolasi diri di rumah sewaan

Baca juga: Tom Hanks dan istri positif kena virus corona saat di Australia

Pewarta: Nanien Yuniar

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020