Setelah tidak diundang untuk bermain bagi tim AS, guard Brooklyn Nets Spencer Dinwiddie sedang dalam proses untuk mendapatkan paspor Nigeria sehingga ia bisa bermain bagi negara tersebut di Olimpiade, demikian laporan berbagai media, Sabtu.

Dinwiddie mempunyai rata-rata terbaik dalam karirnya 20,6 poin per pertandingan dan 6,8 assist bagi Nets sebelum musim ditangguhkan karena pandemi virus corona. Sebagai penduduk asli area Los Angeles, ia direkrut oleh Detroit Pistons dari Colorado.

Baca juga: IOC yakini penundaan Olimpiade bakal bantu pemulihan ekonomi Jepang

Dikutip dari Reuters, Minggu, Nigeria lolos ke Olimpiade dengan menghasilkan finis terbaik di antara tim-tim Afrika pada Piala Dunia FIBA 2019. Olimpiade Tokyo yang semula dijadwalkan digelar musim panas ini, dijadwal ulang pada 2021 karena pandemi virus corona.

Dinwiddie (27), maju menjadi pemain inti bagi Nets musim ini setelah Kyrie Irving absen karena cedera bahu. Selama enam musim dalam NBA, ia telah menghasilkan rata-rata 12,9 poin dengan 5,0 assist dan 2,8 rebound. Ia mencetak angka terbaik sepanjang karirnya, 41 poin saat melawan San Antonio Spurs pada Desember.

Tim nasional Nigeria dilatih oleh asisten Golden State Warriors Mike Brown. Anggota timnya di antaranya Josh Okogie dari Minnesota Timberwolves, Al-Farouq Aminu dari Orlando Magic, Chimezie Metu dari Spurs dan Ekpe Udoh dari Utah Jazz.

Baca juga: Olimpiade diundur, FIFA naikkan batas usia bagi pemain sepak bola
 

Pewarta: Fitri Supratiwi

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020