Jakarta (ANTARA News) - Ketua Dewan Pengarah Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf, Jusuf Kalla, mengatakan capres Prabowo Subianto cepat menanggapi pertanyaan debat namun juga cepat terpancing emosi dengan pertanyaan atau tanggapan dari kubu Jokowi.

"Ya itu memang karakter Pak Prabowo, cepat, tanggap kan. Jadi memang karakter begitu cepat terpancing, bikin naik tensinya,"  kata JK usai nonton bareng debat capres di kediaman dinas wakil presiden di Jakarta, Kamis malam.

Dengan kecepatan menanggapi atau menjawab pertanyaan debat tersebut, lanjut JK, membuat Prabowo menjadi tidak sinkron dengan pernyataan dia sendiri.

"Kecepatan menjawab itu juga, karena tidak disiapkan penuh, jadi banyak hal justru bertentangan. Beliau (Prabowo) di lain pihak ingin membantu pengusaha kecil, tapi menaikkan pajak, contohnya. Itu kan agak kontradiktif," jelasnya.

Debat perdana capres-cawapres, sebagai bagian dari kampanye Pilpres 2019, dimulai pukul 20.00 WIB, dengan mengusung tema hukum, hak asasi manusia, korupsi dan terorisme.

Masih terdapat empat kali debat sebagai rangkaian kampanye, yakni satu kali debat pasangan calon, dua kali debat calon presiden dan satu kali debat calon wakil presiden.

Pewarta: Fransiska Ninditya
Editor: Joko Susilo
Copyright © ANTARA 2019