Medan (ANTARA News) - KM Roma Parsaulia putus tali kemudi saat menyeberangkan penumpang di Danau Toba dari Pelabuhan Nainggolan, di Kabupaten Samosir, Selasa.

Putus tali kemudi seperti itu menjadikan KM Roma Parsauli berhenti di tengah perairan Danau Toba dan tidak dapat melanjutkan pelayaran menuju Pelabuhan Ajibata, di Kabupaten Toba Samosir.

Namun kapal penyeberangan itu berhasil diselamatkan dari cuaca yang mulai memburuk berkat pertolongan tim SAR.

Kepala SAR Posko Parapat, Torang Hutahaean, mengatakan, mereka mendapatkan informasi mengenai KM Roma Parsaulia putus tali kemudi sekitar pukul 11.00 WIB.

Dengan menggunakan kapal SAR, mereka langsung menuju lokasi KM Roma Parsaulia, di perairan di dekat Desa Horsik, Kabupaten Toba Samosir.

Dengan dukungan dari kapal milik PT Aquafarm dan KM Bundo yang berada di Pelabuhan Ajibata, mereka dapat menarik KM Roma Parsaulia. "Sekitar setengah jam, kapalnya dapat ditarik ke Pelabuhan Ajibata," katanya.

Menurut dia, dari keterangan yang didapatkan, KM Roma Parsaulia berlayar dari Pelabuhan Nainggolan dengan membawa penumpang sebanyak 64 orang.

Pewarta: Irwan Arfa
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2018