Jakarta (ANTARA) - Girl group baru SM Entertainment aespa debut November, kesuksesan "Si Juki" dengan perkuat "intellectual property," Google guyur Rp11,7 miliar berantas hoaks di Indonesia, Jeep Wrangler listrik tiba di Asia tahun depan, hingga jalan-jalan ke antariksa pada akhir pekan, menjadi berita kemarin dari kanal Hiburan, Tekno, Otomotif dan Lifestyle yang layak dibaca.

1. aespa, girl group baru SM Entertainment debut November
Agensi SM Entertainment yang menaungi grup ternama Girls' Generation dan Red Velvet mengumumkan debut girl group baru bulan depan, Senin.

2. Ikuti kesuksesan "Si Juki" dengan perkuat "intellectual property"
"Si Juki" adalah salah satu contoh kesuksesan intellectual property (IP), dimulai dari komik di media sosial, berlanjut ke komik cetak, komik webtoon, animasi singkat hingga tayang di layar lebar.

3. Google guyur Rp11,7 miliar berantas hoaks di Indonesia
Google melalui lembaga filantropis Google.org mengumumkan hibah 800.000 dolar AS atau sekitar Rp11,7 miliar untuk mendukung beragam program literasi media dan juga pelatihan digital dalam upaya memberantas hoaks dan misinformasi masyarakat Indonesia.

4. Jeep Wrangler listrik tiba di Asia tahun depan
Jeep telah memperkenalkan Wrangler 4xe, kendaraan offroad listrik yang ramah lingkungan dan akan mulai dipasarkan di Eropa, China, dan Amerika Serikat pada awal 2021 sebelum diedarkan ke pasar global dengan sejumlah penyesuaian tergantung pasar.

5. Jalan-jalan ke antariksa pada akhir pekan
Keterbatasan ruang gerak mendorong kreativitas dalam mencari hiburan untuk mengikis rasa bosan karena tidak bisa bepergian jauh selama beberapa bulan belakangan.


Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2020