Palangka Raya (ANTARA) - Rencana pertandingan ujicoba antara Kalteng Putra melawan tim provinsi tetangga yaitu Barito Putera dari Kalimantan Selatan, akhirnya diputuskan dibatalkan karena situasi keprihatinan terhadap pandemi COVID-19.

"Karena kondisi di daerah kita sedang tanggap darurat COVID-19, maka kami mengurungkan niat untuk melakukan ujicoba dengan Barito Putera," kata Pelatih Kalteng Putra Eko Tamamie di Palangka Raya, Kamis.

Eko mengatakan, dirinya akan kembali mempertimbangkan jadwal pertandingan ujicoba timnya melawan Barito Putera jika kondisi tanggap darurat COVID-19 sudah dinyatakan pemerintah di daerah itu aman dan tidak membahayakan lagi.

Baca juga: Kalteng Putra agendakan uji coba versus Barito Putera

"Apabila persoalan virus corona ini sudah reda maka tentunya akan disusun kembali rencana untuk pertandingan ujicoba yang sudah direncanakan kemarin," katanya.

Pemain Kalteng Putra seperti Tamsil Jaya, Bili Keraf serta belasan pemain lainnya, mengatakan, meski kondisi Kota Palangka Raya dinyatakan zona merah COVID-19, pihaknya tetap melakukan latihan.

Latihan dilakukan dalam satu hari hanya sekali dan dilaksanakan pada pagi hari. Hal tersebut dilakukan tim pelatih untuk menjaga kebugaran pemain, meski belum diketahui kapan kompetisi akan dilanjutkan.

"Latihan dilakukan satu hari sekali itu tanpa penonton. Hal ini guna menangkal agar pemain tidak terkena virus corona," katanya.

Mantan asisten Gomes de Oliviera itu menambahkan, tim pelatih selama jeda kompetisi terus memberikan latihan fisik dan strategi permainan baik saat menyerang maupun ditekan oleh tim lawan.

Baca juga: Jadwal pertandingan belum jelas Kalteng Putra fokuskan latihan

Tidak hanya itu, tim ini juga sedang melakukan evaluasi lini belakang yang dianggap masih banyak melakukan kesalahan pada pertandingan pembuka menghadapi Persiba Balikpapan beberapa waktu lalu.

"Tetap dalam latihan kami terus membenahi sejumlah lini yang kami anggap lemah. Salah satunya, lini belakang yang komunikasinya kurang baik dengan penjaga gawang yang akan diperbaiki," bebernya.

Eko Tamamie yang juga berstatus sebagai anggota Polda Kalteng itu banyak menyarankan kepada pemainnya agar banyak berdiam diri di mess selama kondisi belum aman atau pada masa tanggap darurat COVID-19.

"Pemain saya sarankan perbanyak di rumah dan jangan sampai pergi ke tempat keramaian karena sangat berbahaya bagi mereka," kata dia.

Baca juga: Kalteng Putra benahi pertahanan setelah dikalahkan Persiba

Pewarta: Kasriadi/Adi Wibowo
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2020