Tokyo (ANTARA) - Kurs dolar AS stabil di sekitar kisaran paruh tengah 106 yen di Tokyo pada akhir perdagangan Selasa sore, setelah naik tipis mengikuti beberapa perkembangan positif di AS dengan Huawei Technologies Co. mendukung sentimen.

Dolar dikutip di 106,46-47 yen pada pukul 17.00 waktu setempat, dibandingkan dengan 106,59-69 yen di New York dan 106,40-41 yen di Tokyo pada Senin (19/8/2019) pukul 17.00 waktu setempat.

Sepanjang hari, dolar dilacak antara 106,40 yen hingga 106,69 yen, diperdagangkan paling sering pada level 106,56 yen.

Euro, sementara itu, diambil pada 1,1071-1072 dolar dan 117,86-90 yen terhadap 1,1073-1083 dolar dan 118,09-19 yen di New York, serta 1,1103-1104 dolar dan 118,14-18 yen pada perdagangan Senin sore (19/8/2019) di Tokyo.


Baca juga: Dolar di Tokyo berpindah tangan di paruh tengah 106 yen
Baca juga: Menguat, dolar ditutup pada paruh bawah 106 yen
Baca juga: Dolar AS di Tokyo diperdagangkan di zona paruh bawah 106 yen

Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Subagyo
Copyright © ANTARA 2019