Purwakarta (ANTARA) - Pabrikan otomotif asal China GAC AION telah menyerap sekurang-kurangnya 300 pekerja pada tahap awal pembukaan pabrik perakitan GAC di kawasan Purwakarta, Jawa Barat.
Mereka berkolaborasi dengan Indomobil Group untuk pabrik perakitan seluas 11 hektare tersebut.
“Investasi itu (dikucurkan) bertahap, dari pabrik, peralatan, R&D juga, total investasi yang kita sudah komitmenkan ini lebih dari Rp1 triliun untuk AION Indonesia, dan untuk yang kedua, untuk ekspor,” ujar Direktur Indomobil Group Andrew Nasuri di Purwakarta, Selasa.
GAC AION, sebuah merek yang berada di bawah bendera GAC Group, memproduksi secara lokal setelah setahun merek masuk pasar otomotif Indonesia.
Pabrik itu dirancang untuk memenuhi tuntutan pasar yang berkembang pesat, khususnya di segmen kendaraan listrik murni (BEV) dan sebagai salah satu hub produksi kendaraan setir kanan GAC di Asia Tenggara.
