"Untuk sekolah dan fasilitas umum termasuk tempat ibadah masih dalam pendataan petugas dan relawan, harapan kami warga tidak panik namun tetap waspada ketika terjadi gempa susulan segera mencari tempat aman," katanya.
Kepanikan saat gempa terjadi dirasakan warga di Kecamatan Cibeber, antara lain masyarakat yang sedang menunggu layanan kesehatan di puskesmas setempat berhamburan keluar ruangan saat merasakan getaran gempa, demikian pula siswa di sejumlah sekolah di wilayah yang sama.
"Gempa yang dirasakan cukup kencang, sehingga kami berusaha keluar ruangan karena takut terjadi hal yang tidak diinginkan, saat di luar kami melihat siswa di sejumlah sekolah yang dekat dengan puskesmas sudah berada di lapangan terbuka," kata tenaga kesehatan di di daerah itu, Wahyudin (45).
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: BPBD Cianjur: Petugas lakukan penanganan cepat dampak gempa Cibeber
BPBD Cianjur: 30 petugas lakukan penanganan cepat dampak gempa Cibeber
Kamis, 21 November 2024 17:10 WIB