“Kita lakukan secara berkala ya. Setiap tahun juga kita lakukan secara rutin. Ini memang semacam inspeksi mendadak kaitannya dengan ketaatan para ASN,” kata dia.
Dia mengungkapkan untuk target tes urine di lingkup Pemkot Bandung pada 2024 akan menyasar sebanyak 1.500 ASN dan terus bekerja sama dengan BNN Kota Bandung.
“Kami harap para pegawai dapat memberikan pelayanan yang prima, siap menjadi pelayan publik yang baik, serta menjaga kehormatan ASN,” kata dia.
Lebih lanjut, dia mengingatkan kepada para ASN untuk tidak menggunakan narkotika dan menjauhinya karena narkotika menjadi musuh bersama diseluruh lapisan masyarakat.
Baca juga: Kota Bandung menjadi percontohan sidang perwalian anak secara terbuka