“Di tengah masyarakat, ada juga saudara kita yang memerlukan asistensi khusus agar bisa memperoleh kesamaan hak untuk bisa melakukan perjalanan dengan nyaman,” katanya.
Lebih lanjut, Emir mengungkapkan sebagai moda transportasi modern yang selalu mengedepankan keamanan dan kenyamanan penumpang, fasilitas khusus ini sangatlah penting untuk memastikan semua penumpang Whoosh dapat terlayani dengan baik dan optimal.
“Karena itu kami berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik untuk semua penumpang," katanya.
Baca juga: Kereta cepat Whoosh angkut 92 ribu penumpang saat libur Isra Mi'raj-Imlek
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: KCIC siapkan layanan penumpang berkebutuhan khusus di Kereta Whoosh