Anggota Komisi X DPR RI Ferdiansyah mendukung adanya upaya pemanfaatan digitalisasi dalam penyebaran informasi tentang budaya melalui media sosial, sehingga bisa dikenal masyarakat luas.
Ia menyebutkan budaya memiliki arti luas, tidak hanya tentang tarian maupun pencak silat, tapi ada yang lainnya misalkan suatu bangunan yang memiliki pengaruh kedaerahan, maupun makanan tradisionalnya.
"Makanan tradisional yang dihasilkan masyarakat juga merupakan budaya," demikian Ferdiansyah.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Kemendikbudristek dorong masyarakat majukan kebudayaan secara digital