Gol tersebut membuat UEA semakin bersemangat. Tim yang ditangani pelatih Alberto Gonzalez itu akhirnya menyamakan kedudukan pada menit ke-40 berkat sumbangan gol Ghaith Abdalla.
Skor 2-2 bertahan hingga babak pertama selesai.
Memasuki babak kedua, Indonesia langsung menekan UEA.
Akhirnya Arkhan Kaka kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-55. Itu menjadi gol keenam Arkhan di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.
Setelah gol itu, Indonesia menerapkan taktik bertahan, terutama setelah masuknya gelandang jangkar Mokhamad Hanif Ramadhan.
UEA memanfaatkan situasi dengan berbalik mengancam Indonesia, tetapi mereka sukar menembus tembok yang dibangun skuad berjuluk Garuda Asia.
Tak ada gol lain yang tercipta, Indonesia pun mengunci kemenangan 3-2 atas UEA.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Indonesia pimpin Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 usai kalahkan UEA
Timnas Indonesia kalahkan UEA, jadi pemuncak Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17
Rabu, 5 Oktober 2022 23:19 WIB