Mekkah (ANTARA) - Sebanyak 78.839 calon haji reguler dari Indonesia sudah tiba di Tanah Suci Mekkah untuk melaksanakan rangkaian ibadah haji menurut laporan harian Kantor Urusan Haji pada 28 Juni 2022 malam.
Jamaah Indonesia yang sudah berada di Kota Mekkah meliputi seluruh calon haji yang datang melalui Kota Madinah pada gelombang pertama dan sebagian jamaah yang datang pada gelombang kedua melalui Kota Jeddah.
Baca juga: Sebanyak 76.421 jamaah calon haji asal Indonesia sudah tiba di Arab Saudi
Jamaah yang memasuki wilayah Arab Saudi melalui Kota Madinah terdiri atas 45.537 orang dan semuanya sudah berada di Kota Mekkah.
Menurut Rencana Perjalanan Haji Tahun 1443 Hijriah, pemberangkatan jamaah haji gelombang kedua dari Indonesia menuju ke Kota Jeddah dijadwalkan berakhir pada 3 Juli 2022.
Sebelum puncak pelaksanaan ibadah haji, jamaah Indonesia yang sudah berada di Kota Mekkah melaksanakan ibadah umrah wajib, umrah sunah, serta berziarah.
78.839 jamaah calon haji sudah tiba di Tanah Suci
Rabu, 29 Juni 2022 11:14 WIB