Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo memperkirakan ruang penurunan suku bunga acuan BI-Rate terbuka di triwulan IV-2024.
"Kami masih akan tetap melihat ruang terbuka bagi penurunan BI-Rate pada triwulan IV, masih konsisten dengan pernyataan sebelumnya," kata Perry dalam konferensi pers Pengumuman Hasil Rapat Dewan Gubernur BI Bulan Agustus 2024 di Jakarta, Rabu.
Rapat Dewan Gubernur BI pada 20-21 Agustus 2024 memutuskan untuk mempertahankan BI-Rate sebesar 6,25 persen, suku bunga deposit facility tetap sebesar 5,5 persen dan suku bunga lending facility tetap sebesar 7 persen
Sementara untuk triwulan III-2024, BI berfokus untuk penguatan lebih lanjut stabilisasi nilai tukar rupiah. Menurut Perry, secara fundamental rupiah masih akan cenderung menguat ke depan.
Ia menuturkan penguatan lebih lanjut stabilisasi nilai tukar rupiah mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: BI: Ruang penurunan BI-Rate terbuka di triwulan IV-2024
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024
"Kami masih akan tetap melihat ruang terbuka bagi penurunan BI-Rate pada triwulan IV, masih konsisten dengan pernyataan sebelumnya," kata Perry dalam konferensi pers Pengumuman Hasil Rapat Dewan Gubernur BI Bulan Agustus 2024 di Jakarta, Rabu.
Rapat Dewan Gubernur BI pada 20-21 Agustus 2024 memutuskan untuk mempertahankan BI-Rate sebesar 6,25 persen, suku bunga deposit facility tetap sebesar 5,5 persen dan suku bunga lending facility tetap sebesar 7 persen
Sementara untuk triwulan III-2024, BI berfokus untuk penguatan lebih lanjut stabilisasi nilai tukar rupiah. Menurut Perry, secara fundamental rupiah masih akan cenderung menguat ke depan.
Ia menuturkan penguatan lebih lanjut stabilisasi nilai tukar rupiah mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: BI: Ruang penurunan BI-Rate terbuka di triwulan IV-2024
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024